Bagi saya, kasih yang sejati adalah kasih yang tidak ada ketakutan di dalamnya.
Tidak takut ditinggalkan.
Tidak takut disakiti.
Tidak takut dikecewakan.
Karena ketika kasih itu benar-benar sejati,
ia tidak memberi ruang untuk hal apapun
selain terus mengasihi dan mengasihi.
Realita saat ini membuat dunia semakin ragu akan kekuatan kasih yang sejati.
Namun, percayalah bahwa kasih itu masih ada di dalam keyakinan akan perubahan yang lebih baik.
Kuasa cinta selalu ada dan terbukti mampu mengubahkan yang telah rusak dan mendamaikan yang berseteru.